Pada umumnya dikenal tiga tipe pemboran berarah (Gambar 3.2.). tipe pemboran berarah yang dilaksanakan umumnya mengikuti salah satu tipe atau merupakan kombinasi dari ketiga tipe tersebut.
1. Tipe terus membangun sudut (Continuous build type)
Pada pemboran tipe ini, pembentukan sudut setelah titik belok (kick off point) terus dilakukan hingga mencapai sasaran.
2. Tipe membangun dan mempertahankan sudut (Build and hold type)
Pada pemboran tipe ini setelah titik belok dilakukan pemboran dengan dua bentuk lintasan, yaitu lintasan pertama membangun sudut sampai besar sudut yang kita inginkan (build section), dan lintasan kedua pemboran dilakukan dengan mempertahankan besar sudut yang telah dicapai sampai ke sasaran (hold section).
3. Tipe S (Build-hold and drop / S type)
Pada pemboran tipe ini setelah titik belok, lintasan sumur sama dengan tipe membangun dan mempertahankan sudut, tetapi pada jarak tertentu dari bagian yang lurus (hold section) lintasan sumur dikembalikan ke arah vertikal.
0 komentar:
Posting Komentar